Selasa, 28 Januari 2014

RAPAT PERSIAPAN RAKERDA 2014

        Pontianak, 28-1-2014. Jajaran Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Barat bersama SKPD KB kabupaten /kota se Kalimantan Barat pada tanggal 17-18 Pebruari mendatang akan menyelenggarakan Rapat kerja Daerah (Rakerda Program KKB tahun 2014) di Hotel Kapuas Pontianak. Sebagai persiapan hari Rabu (22/1/14) siang dilaksanakan rapat persiapan yang diikuti seluruh anggota panitia, di ruang rapat Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Barat. Rapat dipimpin Kabid Dalduk BKKBN Kalbar Drs.Gun Jamani. Dalam pengarahannya Drs.Gun Jamani minta agar seluruh panitia mempersiapankan diri dengan baik, mulai dari sisi administrasi, bahan-bahan rapat, sampai pada persiapan penyelenggaraan di lapangan. Sementara itu Kepala Perwakilan BKKBN provinsi Kalimantan Barat Ir.Dwi Listyawardani M.Sc DipCom selaku pembina menegaskan agar dalam penyelenggaraan Rakerda ini dipersiapan dengan baik, dan berkoordinasi dengan SKPD KB kab/kota.

Ket: Kaper BKKBN Kalbar Ir.Dwi Listyawardani M.Sc Dipcom menyampaikan
pengarahan didampingi ketua panitia Rakerda Drs.Gun Jamani (foto:Adi)

Ket: Pejabat eselon III, IV dan staf yang terlibat dalam kepanitiaan mengikuti
rapat dengan serius (foto Adi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimasih telah memberikan komentar